sayur garang asam ini isinya cuma jagung, kacang panjang , pete..rasanya asem manis..segeeer deh..buatnya juga gampang.
Bahan - bahannya ya :
- 6 buah cabe merah
- 1/2 sdt terasi bakar
- 1 sdm asem jawa
- 1/2 sdt gula pasir
- garam secukupnya
- 4 butir bawang merah di iris halus
- 2 sdm minyak goreng untuk menumis
- 1 bh jagung manis
- 1 ikat kacang panjang ( 6 buah)
- pete semaunya
- 2 cangkir air
caranya :
ulek cabe dan terasi.
bawang merah iris di tumis setelah wangi masukkan cabe ulek, tumis matang. beri air 2 gelas setelah air mendidih masukkan jagung, kacang panjang dan pete..setengah matang masukkan gula pasir dan asem jawa
tunggu sampai sayur an matang..matikan api...selesai
sayur garang asam by @rumahmbokgedhe |
No comments:
Post a Comment